Langsung ke konten utama

Pengalaman Ikut Lomba Membatik


Jumat, 7 November 2025 - Saya, Aulia mengikuti lomba membatik pada pukul 13.00 di Gedung Convention Hall. Yang ikut lomba membatik ada tiga siswa putri, yaitu Aulia Zahra Thalita dari kelas 9 Imam Qurthubi, Dzahra Nameera Al Musally, dan Khansa Azzahra Putri Gustaman dari kelas 9 Imam Hasan Al Basri. Mereka bertiga lah yang mengikuti lomba membatik ini.

Lomba membatik ini merupakan bagian dari acara Kaltim Paradise of The East Summer Fest. Di sana banyak hal tentang Indonesia, seperti batik, pernak-pernik, aksesoris khas batik, uang Indonesia, dan lain-lain.
Pada acara Kaltim Paradise of The East ini hadir tiga bintang tamu, yaitu Ibu Ernawati Jatiningrum, Plt. Kepala Museum Bank Indonesia; Quinn Salman, penyanyi dan aktris; serta Bapak Akbar Samudra, Manajer Pengelolaan Uang Rupiah Provinsi Kalimantan Timur.

Di acara tersebut, mereka menjelaskan tentang uang Rupiah, mulai dari sejarah hingga perjalanan panjang Rupiah dari masa ke masa bersama Quinn Salman. Acara ini berlangsung dari pukul 15.30–17.30 setelah lomba membatik. Di sana suasananya sangat seru saat menjelaskan tentang uang Rupiah, bahkan ada juga sesi tanya jawab. Setelah acara tentang uang Rupiah selesai, ada konser dari Quinn Salman. Ia membawakan lagu-lagu yang sangat seru, termasuk lagu dari film “Jumbo”. Pokoknya di sana seru banget.

Pengalaman saat lomba membatik, lomba ini terdiri dari dua kategori, yaitu SMP dan SMA dengan total peserta sebanyak 50 siswa. Lomba membatik ini diberikan waktu 120 menit untuk menyelesaikan karya batiknya, mulai dari proses membuat sketsa, langsung melukis di kain, lalu membatik menggunakan canting dan malam pada kain. Setelah dicanting, kain diwarnai supaya hasilnya bagus dan mewah.

Setelah itu, hasil karya batiknya diberi deskripsi singkat yang mencakup judul karya, sumber ide, dan filosofinya. Pengalamannya lumayan seru walaupun harus sangat sabar saat mencanting. Ketika waktu hampir habis, sempat panik karena masih ada bagian gambar yang belum dicanting dan diwarnai. Mau tidak mau harus diselesaikan dulu secepatnya. Saat MC mengatakan “Hands Up!”, semua sudah selesai dengan canting dan warnanya. Lalu hasil karya dikeringkan di luar Gedung Convention Hall.

Setelah lomba membatik, dilanjutkan dengan talkshow tentang uang Rupiah. Setelah talkshow selesai, acara dilanjutkan dengan pengumuman pemenang lomba membatik.

(Aulia Zahra Thalita)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kegiatan Ekstrakurikuler Jurnalistik SMP FK Perdana di Tahun Ajaran Baru 2025/2026

Rabu, 30 Juli 2025  –  Ekstrakurikuler Jurnalistik kembali digelar di tahun ajaran baru 2025/2026. Bertempat di ruang perpustakaan, kegiatan perdana ini menjadi momen awal bagi kami para anggota, terutama siswa-siswi baru dari kelas 7, untuk bergabung dan saling mengenal .

Selamat Datang di Blog Jurnalistik SMP Fastabiqul Khairat

Halo, Sobat FastKhair! 👋 Selamat datang di Blog Jurnalistik SMP Fastabiqul Khairat . Blog ini adalah ruang kreatif bagi kami, siswa-siswi anggota ekstrakurikuler jurnalistik, untuk belajar menulis, bercerita, dan berbagi informasi. Di sini, kamu akan menemukan:

Tim Jurnalistik SMP FK Tahun Ajaran 2025/2026

Ekstrakurikuler Jurnalistik SMP Fastabiqul Khairat kembali hadir dengan semangat baru pada tahun ajaran 2025/2026. Kegiatan ini dibina oleh Ibu Peni Tri Hastuti, S.Pd., Gr. , yang mendampingi siswa dalam mengasah kemampuan menulis, melaporkan berita, serta mengembangkan bakat di bidang literasi. Tahun ini, tim jurnalistik terdiri dari empat siswa yang penuh semangat dan memiliki alasan unik dalam memilih ekskul ini, yaitu: